Tugas sofskill
ada 9 pertanyaan
1.Jawab:
.Etika adalah sebagai ilmu yang mempelajari kebaikan dan keburukandalam hidup manusia khususnya perbuatan manusia
yang didorong oleh kehendak dan didasari pikiran yang jernih dengan
pertimbangan perasaan.
moral itas adalah sebagai
sikap,perilaku,tindakan,kelakuan yang dilakukan seseorang pada saat mencoba
melakukan sesuatu berdasarkan pengalaman,tafsiran, serta nasihat,dan lain lain.
2.Jawab :
Macam-macam
Norma dan pengertiannya:
a. Norma agama, yaitu peraturan hidup yang diterima sebagai perintah, larangan,
dan anjuran yang berasal dari Tuhan Yang Maha Esa. Para pemeluk agama mengakui
dan mempunyai keyakinan bahwa peraturan-peraturan hidup berasal dari Tuhan dan
merupakan tuntutan hidup ke arah jalan yang benar, oleh sebab itu harus ditaati
oleh para pemeluknya. Pelanggaran terhadap norma agama akan mendapatkan hukuman
di akhirat nanti.
b. Norma hukum, yaitu peraturan yang dibuat oleh negara dengan hukuman tegas
dan memaksa sehingga berfungsi mengatur ketertiban dalam masyarakat. Norma
hukum digunakan sebagai pedoman hidup yang dibuat oleh badan berwenang untuk
mengatur manusia dalam berbangsa dan bernegara. Hukuman yang dikenakan bagi
pelanggarnya telah ditetapkan dengan kadar hukuman berdasarkan jenis pelanggaran
yang telah dilakukan.
c. Norma kesopanan, yaitu peraturan hidup yang timbul dari pergaulan manusia.
Peraturan itu ditaati dan diikuti sebagai pedoman tingkah laku manusia terhadap
manusia lain di sekitarnya. Hukuman terhadap norma kesopanan berasal dari
masyarakat yaitu berupa celaan, makian, cemoohan, atau diasingkan dari
pergaulan di masyarakat tersebut.
d. Norma kesusilaan, yaitu peraturan hidup yang datang dari hati sanubari
manusia. Peraturan tersebut berupa suara batin yang diakui dan diinsyafi oleh
setiap orang sebagai pedoman sikap dan perbuatan. Hukuman bagi pelanggaran
terhadap norma kesusilaan berupa penyesalan diri dan rasa bersalah
3. jawab:
Teori Etika , yaitu : Teori hak merupakan suatu aspek dari teori
deontologi, karena hak berkaitan dengan kewajiban. Bisa dikatakan, hak dan
kewajiban bagaikan dua sisi dari uang logam yang sama. Dalam teori etika dulu
diberi tekanan terbesar pada kewajiban, tapi sekarang kita mengalami keadaan
sebaliknya, karena sekarang segi hak paling banyak ditonjolkan. Biarpun teori
hak ini sebetulnya berakar dalam deontologi, namun sekarang ia mendapat suatu
identitas tersendiri dan karena itu pantas dibahas tersendiri pula. Hak
didasarkan atas martabat manusia dan martabat semua manusia itu sama. Karena
itu teori hak sangat cocok dengan suasana pemikiran demokratis.
Teori hak sekarang begitu populer,
karena dinilai cocok dengan penghargaan terhadap individu yang memiliki harkat
tersendiri. Dalam pemikiran moral dewasa ini barangkali teori hak ini adalah
pendekatan yang paling banyak dipakai untuk mengevaluasi baik buruknya suatu
perbuatan atau perilaku.
Contoh Etika Umum yang berlaku di
masyarakat :
- Tidak bersendawa disaat sedang makan atau minum.
- Menggunakan pakaian yang sopan , tertutup ( tidak
mengundang perhatian orang).
- Bertutur kata yang halus saat bicara terhadap orang
yang lebih tua.
- Mengucapkan salam saat sedang bertamu.
- Tidak berbicara saat sedang makan.
4.Jawab:
Macam-macamEtika
Dalam membahas Etika sebagai ilmu yang menyelidiki tentang tanggapan kesusilaan
atau etis, yaitu sama halnya dengan berbicara moral (mores). Manusia disebut
etis, ialah manusia secara utuh dan menyeluruh mampu memenuhi hajat hidupnya
dalam rangka asas keseimbangan antara kepentingan pribadi dengan pihak yang
lainnya, antara rohani dengan jasmaninya, dan antara sebagai makhluk berdiri
sendiri dengan penciptanya. Termasuk di dalamnya membahas nilai-nilai atau
norma-norma yang dikaitkan dengan etika, terdapat dua macam etika (Keraf: 1991:
23), sebagai berikut:
1.EtikaDeskriptif
Etika yang menelaah secara kritis dan rasional tentang sikap dan perilaku
manusia, serta apa yang dikejar oleh setiap orang dalam hidupnya sebagai
sesuatu yang bernilai. Artinya Etika deskriptif tersebut berbicara mengenai
fakta secara apa adanya, yakni mengenai nilai dan perilaku manusia sebagai
suatu fakta yang terkait dengan situasi dan realitas yang membudaya. Dapat
disimpulkan bahwa tentang kenyataan dalam penghayatan nilai atau tanpa nilai
dalam suatu masyarakat yang dikaitkan dengan kondisi tertentu memungkinkan
manusia dapat bertindak secara etis.
2.EtikaNormatif
Etika yang menetapkan berbagai sikap dan perilaku yang ideal dan seharusnya
dimiliki oleh manusia atau apa yang seharusnya dijalankan oleh manusia dan
tindakan apa yang bernilai dalam hidup ini. Jadi Etika Normatif merupakan
normanorma yang dapat menuntun agar manusia bertindak secara baik dan
menghindarkan hal-hal yang buruk, sesuai dengan kaidah atau norma yang
disepakati dan berlaku di masyarakat.
5. jawab:
Mitos Bisnis Amoral itu
sendiri adalah Mitos atau ungkapan yang menggambarkan bahwa antara bisnis
dengan moralitas atau etika tidak ada hubungannya sama sekali. Kenapa
terjadi demikian? Umpama-kan bisnis sebagai ‘anda bemain judi di Las Vegas’
pastinya anda menghalalkan segala cara untuk menang bukan?termasuk menipu
lawan-lawan anda.
Namun
mitos ini tidak sepenuhnya benar, Kenapa demikian? Bagi pebisnis yang
menginginkan bisnisnya lancar dan tahan lama, segi materi tidaklah cukup untuk
menjaganya, mereka butuh pengetahuan, pengalaman yang luas untuk dapat meraih
tujuan tersebut.
1. Bisnis tidak sepenuhnya atau 100% judi
Bisnis
memang mempertaruhkan uang, tapi Itu juga mempertaruhkan nama baik, keluarga
dan lain-lain di luar uang
2. Bisnis memerlukan strategi yang kokoh
Walaupun
bisnis bisa dibilang sama dengan permainan, tapi permainan ini penuh dengan
perhitungan dan tidak sembarangan sehingga tidak merugikan orang lain bahkan
diri sendiri.
3. Perbedaan antara Legalitas dengan Moralitas
Legalitas
dan Moralitas berkaitan satu sama lain tapi tidak identik. Hukum memang
mengandalkan Legalitas dan Moralitas, tapi tidak semua Hukum dengan Legalitas
yang baik ada unsur Moralitasnya, contohnya Praktek Monopoli.
4. Etika harus dibedakan dari ilmu empiris
ilmu
empiris ibarat ilmu pasti seperti matematika, suatu kenyataan bisa dijadikan
patokan dalam pembuatan keputusan selanjutnya, namun lain halnya dengan etika,
etika memang melihat kenyataan sebagai pengambilan keputusan dan perbedaannya
terletak pada unsur-unsur pertimbangan lain di dalam pengambilan keputusan.
6.Jawab:
Prinsip dalam Etika Bisnis
Etika
bisnis merupakan etika yang berlaku dalam kelompok para pelaku bisnis dan semua
pihak yang terkait dengan eksistensi korporasi termasuk dengan para kompetitor.
Etika itu sendiri merupakan dasar moral, yaitu nilai-nilai mengenai apa yang
baik dan buruk serta berhubungan dengan hak dan kewajiban moral.
Dalam etika bisnis berlaku
prinsip-prinsip yang seharusnya dipatuhi oleh para pelaku bisnis.
Prinsip dimaksud adalah :
1.
Prinsip Otonomi, yaitu kemampuan
mengambil keputusan dan bertindak berdasarkan kesadaran tentang apa yang baik
untuk dilakukan dan bertanggung jawab secara moral atas keputusan yang diambil.
2.
Prinsip Kejujuran, bisnis tidak akan
bertahan lama apabila tidak berlandaskan kejujuran karena kejujuran merupakan
kunci keberhasilan suatu bisnis (missal, kejujuran dalam pelaksanaan kontrak,
kejujuran terhadap konsumen, kejujuran dalam hubungan kerja dan lain-lain).
3.
Prinsip Keadilan, bahwa tiap orang
dalam berbisnis harus mendapat perlakuan yang sesuai dengan haknya
masing-masing, artinya tidak ada yang boleh dirugikan haknya.
4.
Prinsip Saling Mengutungkan, agar
semua pihak berusaha untuk saling menguntungkan, demikian pula untuk berbisnis
yang kompetitif.
5.
Prinsip Integritas Moral, prinsip
ini merupakan dasar dalam berbisnis dimana para pelaku bisnis dalam menjalankan
usaha bisnis mereka harus menjaga nama baik perusahaan agar tetap dipercaya dan
merupakan perusahaan terbaik.
7. Jawab:
Pengertian stakeholder
dari buku "Rhenald Kasali Manajemen Public Relations halam
" sebagi berikut:
"Stakeholders
adalah setiap kelompok yang berada di dalam maupun luar perusahaan yang
mempunyai peran dalam menentukan perusahaan. Stakeholders bisa berarti pula
setiap orang yang mempertaruhkan hidupnya pada perusahaan. Penulis manajemen
yang lain menyebutkan bahwa stakeholders terdiri atas berbagai kelompok penekan
(pressure group) yang mesti di pertimbangkan perusahaan."
Stakeholders
Internal
|
|
Stakeholders
External
|
|
1.
Pemegang saham
2.
Manajemen dan Top Executive
3.
Karyawan
4.
Keluarga Karyawan
|
|
1.
Komsumen
2.
Penyalur
3.
Pemasok
4.
Bank
5.
Pemerintah
6.
Pesaing
7.
Komunitas
8.
Pe
|
|
8.Jawab:
Utilitarianisme sbg proses dan sebagai
Standar Penilaian
• Pertama, etika utilitarianisme digunakan sbg proses untuk mengambil
keputusan, kebijaksanaan atau untuk bertindak.
• Kedua, etika utilitarianisme sebagai standar penilaian bagi tindakan atau
kebijaksanaan yang telah dilakukan.
Analisis Keuntungan dan Kerugian
• Dalam Etika Utilitarianisme, manfaat dan kerugian selalu dikaitkan dg semua
orang yg terkait, shg analisis keuntungan dan kerugian tidak lagi semata-mata
tertuju langsung pd keuntungan bagi perusahaan.
Analisis keuntungan dan kerugian dalam kerangka Etika bisnis:
• Pertama, keuntungan dan kerugian, cost and benefits, yg dianalisis tidak
dipusatkan pd keuntungan dan kerugian perusahaan.
• Kedua, analisis keuntungan dan kerugian tidak ditempatkan dlm kerangka uang.
• Ketiga, analisis keuntungan dan kerugian untuk jangka panjang
Langkah konkret yang perlu diambil dalam membuat kebijaksanaan bisnis ,
berkaitan dg Analisis keuntungan dan kerugian :
• Mengumpulkan dan mempertimbangkan alternatif kebijaksanaan dan kegiatan
bisnis sebanyak-banyaknya.
• Seluruh alternatif pilihan dalam analisis keuntungan dan kerugian, dinilai
berdasarkan keuntungan yg menyangkut aspek-aspek moral.
• Analisis Neraca keuntungan dan kerugian perlu dipertimbangkan dalam kerangka
jk panjang.
Kelemahan Etika Utilitarisme
• Pertama, manfaat merupakan konsep yg begitu luas shg dalam kenyataan praktis
akan menimbulkan kesulitan yg tidak sedikit
• Kedua, etika utilitarisme tidak pernah menganggap serius nilai suatu tindakan
pd dirinya sendiri dan hanya memperhatikan nilai suatu tindakan sejauh
berkaitan dg akibatnya.
• Ketiga, etika utilitarisme tidak pernah menganggap serius kemauan baik
seseorang
• Keempat, variabel yg dinilai tidak semuanya dpt dikualifikasi.
• Kelima, seandainya ketiga kriteria dari etika utilitarisme saling
bertentangan, maka akan ada kesulitan dlam menentukan proiritas di antara
ketiganya
• Keenam, etika utilitarisme membenarkan hak kelompok minoritas tertentu
dikorbankan demi kepentingan mayoritas
9.
jawab:
Tanggung jawab Sosial
Perusahaan atau Corporate
Social Responsibility (selanjutnya dalam artikel akan disingkat CSR) adalah
suatu konsep bahwa organisasi, khususnya (namun bukan hanya) perusahaan adalah memiliki suatu tanggung jawab
terhadap konsumen, karyawan, pemegang saham, komunitas dan lingkungan dalam segala aspek operasional
perusahaan.
CSR
berhubungan erat dengan "pembangunan berkelanjutan", di mana ada
argumentasi bahwa suatu perusahaan dalam melaksanakan aktivitasnya harus
mendasarkan keputusannya tidak semata berdasarkan faktor keuangan, misalnya
keuntungan atau deviden melainkan juga harus
berdasarkan konsekuensi sosial dan lingkungan untuk saat ini maupun untuk
jangka panjang.
1.
Syarat bagi Tanggung Jawab Moral
• Tindakan itu dijalankan oleh pribadi yang
rasional
• Bebas dari tekanan, ancaman, paksaan atau
apapun namanya
• Orang yang melakukan tindakan tertentu memang
mau melakukan tindakan itu
2.
Status Perusahaan
Terdapat
dua pandangan (Richard T. De George, Business Ethics, hlm.153), yaitu:
• Legal-creator, perusahaan sepenuhnya ciptaan
hukum, karena itu ada hanya berdasarkan hukum
• Legal-recognition, suatu usaha bebas dan
produktif
3.
Lingkup Tanggung jawab Sosial
• Keterlibatan perusahaan dalam kegiatan sosial
yang berguna bagi kepentingan masyarakat luas
• Keuntungan ekonomis
4.
Argumen yang Menentang Perlunya Keterlibatan Sosial Perusahaan
• Tujuan utama Bisnis adalah Mengejar
Keuntungan Sebesar-besarnya
• Tujuan yang terbagi-bagi dan Harapan yang
membingungkan
• Biaya Keterlibatan Sosial
• Kurangnya Tenaga Terampil di Bidang Kegiatan
Sosial
5.
Argumen yang Mendukung Perlunya Keterlibatan Sosial Perusahaan
• Kebutuhan dan Harapan Masyarakat yang Semakin
Berubah
• Terbatasnya Sumber Daya Alam
• Lingkungan Sosial yang Lebih Baik
• Perimbangan Tanggung Jawab dan Kekuasaan
• Bisnis Mempunyai Sumber Daya yang Berguna
• Keuntungan Jangka Panjang
6.
Implementasi Tanggung Jawab Sosial Perusahaan
• Prinsip utama dalam suatu organisasi
profesional, termasuk perusahaan, adalah bahwa struktur mengikuti strategi
• Artinya, struktur suatu organisasi didasarkan
ditentukan oleh strategi dari organisasi atau perusahaan itu
• Strategi yang diwujudkan melalui struktur
organisasi demi mencapai tujuan dan misi perusahaan perlu dievaluasi secara
periodik, salah satu bentuk evaluasi yang mencakup nilai-nilai dan tanggung
jawab sosial perusahaan adalah Audit Sosial
Nama :Kasman butar butar
Kelas :4ea13
Npm :16209412